Thursday, April 30, 2015

Ceritaku tentang Drakor (Part 2) ^^

Mau lanjutin postingan kmaren Tentang Drakor (Part 1) :D kali ini sinopsisnya cukup panjang, jadi aku pisah aja postingannya. Soalnya sambil mikirin alur dramanya yang seru jadi keasyikan cerita deh! xD
Oke, kalo gitu kita langsung aja ya. Mari cekidott!


Blood (2015)
Casts : Ahn Jae Hyun, Ku Hye Sun, Ji Jin Hee, Jung Hae In.
Drama ketiga yang ku nonton di tahun 2015 ini genrenya... Kalo dilihat dari judulnya saja yang berarti “darah” pasti genrenya kalo bukan thriller ya horror. Tapi menurutku, kalo dibilang horror sih nggak juga ya. Ceritanya tentang dunia vampir, manusia, dan profesi mereka sebagai seorang “Dokter”. Kalo dipikir2 mustahil banget ya, ada vampir yang berprofesi menjadi seorang Dokter “ahli bedah”. Gimana cara operasinya tuh? Tapi tokoh utamanya vampir baik kok. Namanya Jason, tapi setelah tumbuh remaja namanya diganti menjadi Park Ji Sang. Diperankan oleh Ahn Jae Hyun (yang dulunya jadi adiknya Song Yi di My Love From The Star, remaja SMA yang suka minum susu coklat! xD). Saking baiknya Dokter Ji Sang ini, dia nggak pernah sekalipun tega meminum darah manusia! *tepuktangan*
Setelah ayahnya meninggal karena diserang dan dibunuh vampir kawannya sendiri, Ji Sang dibawa ibunya tinggal disebuah hutan di Pulau Jeju. Karena identitasnya sebagai vampir, ia pun dilarang sekolah dan bergaul dengan orang lain. Setelah dewasa dan ditugaskan menjadi manager di RS Taemin, Ji Sang bertemu dengan Dokter Yoo Ri Ta (diperankan Ku Hye Sun), keponakan dari Direktur RS tersebut. Tanpa disadari, ternyata Ri Ta ini adalah gadis bernama Chae Yeon yang pernah diselamatkan Ji Sang saat ia diserang anjing-anjing liar di hutan tempat Ji Sang tinggal saat remaja dulu.
Park Ji Sang juga mempunyai seorang sahabat jenius yang “unyu-unyu” bernama Joo Hyun Woo yang diperankan oleh Jung Hae In. Hyun Woo jugalah yang berhasil menciptakan obat yang bisa membuat Ji Sang bertahan sementara saat melakukan operasi dan melihat darah. Sahabat Ji Sang ini juga menciptakan sebuah robot super canggih bernama Luuvy, yang mempunyai kejeniusan hampir sama seperti pembuatnya. Selain itu Hyun Woo juga banyak membantu Ji Sang dalam menemukan rahasia besar antara hubungan Lee Jae Wook (Ji Jin Hee) dengan kematian kedua orang tuanya. Selain itu ia juga berusaha mencari cara agar Ji Sang bisa berubah menjadi manusia. Namun setelah berhasil menemukan cara itu, Hyun Woo malah ... :'(( *nangissesenggukandipojokan*
Waduh, kayaknya ceritaku kebanyakan nih! Kalo mau lengkapnya coba nonton deh! Nggak serem, dijamin nangis setelah lihat endingnya kayak gimana. Si Hyun Woo yang jenius dan unyu-unyu ituu ... dan Park Ji Sang jugaa ... T_T :’( Tapi bakalan kaget dan senyum cerah didetik2 terakhir episode terakhirnya xD


School 2013 (2012)
Casts : Lee Jong Suk, Kim Woo Bin, Park Se Yeong, Jang Nara, Choi Daniel.
Ehem, ada si unyu nih! Haha.. xD Dramanya udah lama juga sih, tahun 2012. Sebelum I Can Hear Your Voice, Doctor Stranger dan Pinocchio. Tapi aku baru tahu dan sempet nonton 3 tahun kemudian -_- Baru tahu juga kalo serial yang berkisah tentang sekolah ini udah yang ke 5 sejak tahun 1999 dulu. Jadi selain “School 2013”, drama ini juga biasa disebut dengan judul “School 5”.
Ceritanya tentang dua sahabat bernama Go Nam Soon alias Lee Jong Suk dan Park Heung Soo alias Kim Woo Bin, yang akhirnya bermusuhan setelah Nam Soon pindah sekolah. Setelah beberapa waktu berlalu, Heung Soo pun dipindahkan ke sekolah yang sama dengan Nam Soon (ketemu lagi deh!). Awal2nya mereka saling membenci karena suatu hal yang terjadi di sekolah mereka sebelumnya. Mau tahu sesuatu itu apa? Sebenarnya ini terungkap di episode 7, saat pelajaran narasi deskriptif di kelas 2-2. Tapi karena akunya lagi baik, langsung kuceritain aja ya. xD
Sebelumnya simak dulu kata-kata Nam Soon saat membuat narasi dalam 5 kalimat di episode 7 ini. Secara nggak langsung, dia ceritain masalah dia dengan Park Heung Soo didepan guru dan semua teman-teman sekelasnya. :

"Dia bermimpi menjadi seorang pemain sepak bola.
Dalam rangka bermain sepak bola, pelatih mengatakan harus meninggalkan geng.
Dalam rangka meninggalkan geng, ia harus mendapat pukulan.
Setelah kena pukul, ia mengalami cedera di kakinya.
Pemimpin geng adalah si brengsek yang telah mencuri mimpinya."

Udah 5 kalimat kan? Tapi karena kata guru Jung itu bukan narasi, Nam Soon pun menjawab satu kalimat terakhir.

"Dan si brengsek itu adalah ... Go Nam Soon."

Seketika, guru dan semua teman-teman terperangah. Nam Soon menjelaskan bahwa Heung Soo selama ini tidak mengintimidasinya. Ia merasa pantas diperlakukan seperti itu atas apa yang telah dilakukannya terhadap Heung Soo dimasa lalu. Heung Soo yang sebelumnya nyaris dikeluarkan dari sekolah pun tidak jadi di DO (drop out).

Di sekolah sebelumnya itu, secara nggak sengaja Nam Soon pernah ngeroyok Heung Soo sampai kakinya patah, padahal Heung Soo punya mimpi pengen jadi pemain sepak bola terkenal :’( Dan yang bikin Heung Soo marah bukan karena itu, justru karena Nam Soon merasa bersalah dan meninggalkannya setelah kejadian itu. :(
Beberapa episode berlalu, hubungan mereka pun berangsur membaik. Pokoknya lucu kalo ngeliat gaya persahabatan mereka dulu. Saling menyayangi, saling menolong, dan kompak dalam berbagai “kenakalan” remaja. xD

All Casts - School 2013
Sekarang udah ada lagi serial School ke 6, yaitu Who Are You - School 2015. Drama ini tayang menggantikan slot kdrama Blood, jadi baru episode2 awal. Dan yang pasti pemainnya bukan yang di School 2013 lagi. Ada tokoh2 remaja baru seperti Kim So Hyun (yang cewek, bukan yang cowok, O nya cuma 1 xD dia juga dulu main di I Can Hear Your Voice sebagai Hye Song remaja).

Who Are You - School 2015

Baca juga yah ~ Ceritaku tentang Drakor (Part 3) tentang Healer dan Who Are You - School 2015. Thank You! ^^

0 comments:

Post a Comment

 

Suara Hatiku Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Bread Machine Reviews | watch free movies online by Blogger Templates